Bintang MU Ikut Komentari Penunjukan Benitez

jpnn.com - MANCHESTER- Juan Mata buka mulut setelah Real Madrid menunjuk Rafael Benitez sebagai head coach. Menurut playmaker Manchester United itu, Madrid sudah mengambil keputusan tepat.
Pasalnya, Benitez memiliki kemampuan oke untuk memberikan gelar juara. Mata sudah merasakannya ketika Benitez memberikan trofi Liga Europa bagi Chelsea musim 2012/2013. Saat itu, Mata merupakan nyawa permainan Chelsea.
“Kami dilatih Benitez di Chelsea dan memenangkan Liga Europa. Itu adalah musim yang luar biasa. Statistik saya juga yang terbaik,” terang Mata pada Marca seperti dilansir Football Espana, Minggu (21/6).
Dengan statistik itu, Mata menilai Benitez merupakan sosok yang tepat untuk menggantikan Carlo Ancelotti. Sebagaimana diketahui, Ancelotti didepak setelah gagal memberikan gelar juara.
“Benitez tahu bagaimana mengeluarkan kemampuan terbaik dari para pemainnya. Dia tahu cara agar anak asuhnya bisa mengeluarkan performa terbaiknya,” tegas Mata. (jos/jpnn)
MANCHESTER- Juan Mata buka mulut setelah Real Madrid menunjuk Rafael Benitez sebagai head coach. Menurut playmaker Manchester United itu, Madrid
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jangan Protes! China Vs Korea Final Ideal Sudirman Cup 2025
- Hadiri Kopi Good Day DBL Festival 2025, Pramono Umumkan Sejumlah Kerja Sama
- Miroslaw Aleksandra Raih Medali Emas Piala Dunia Panjat Tebing 2025 di Bali
- 2 Pembalap Muda Indonesia Siap Taklukan JuniorGP Portugal
- Hasil Semifinal Sudirman Cup 2025: China Mengerikan, Jepang Hancur
- Sudirman Cup 2025: Susunan Pemain Indonesia vs Korea, Garuda Buat Perubahan