BNSP Gelar Sertifikasi Kompetensi Tenaga Kerja di KEK JIIPE Gresik
jpnn.com, GRESIK - Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) menggelar program sertifikasi kompetensi kerja di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) JIIPE Gresik pada 4-6 September 2024.
Anggota BNSP Miftakul Azis dalam sambutannya menyatakan tantangan persaingan kerja saat ini makin ketat.
Oleh karena itu, dia mengapresiasi upaya JIIPE Gresik untuk menjamin sertifikasi kompetensi bagi para tenaga kerjanya.
"Untuk menghadapi tantangan persaingan pasar kerja yang semakin ketat diperlukan sertifikat kompetensi sebagai bukti jaminan kompetensi, sehigga diharapkan dapat menjadi jaminan produktivitas dan daya saing, baik bagi tenaga kerja maupun bagi industri," kata Miftakul Azis dalam keterangan resmi, Rabu (4/9).
Pria yang akrab disapa Azis itu menjelaskan sertifikasi kompetensi tersebut merupakan bentuk kolaborasi nyata BNSP dengan program sertifikasi gratis.
Kegiatan itu menggandeng sembilan LSP terlisensi BNSP kolaborasi dengan KADIN Jatim dan KEK JIIPE Gresik.
Menurutnya, BNSP ingin mendekatkan akses tenaga kerja untuk mendapatkan layanan sertifikasi kompetensi, karena TUK yang digunakan juga langsung di tempat kerja peserta melalui program sertifikasi tersebut.
"Tidak hanya di KEK Gresik, program ini akan berlanjut di KITB (Kawasan Industri Terpada Batang) Jawa Tengah dan kawasan industri Kabil Batam, dan semoga menyusul kawasan industri lain," ungkap Azis.
BNSP menggelar program sertifikasi kompetensi kerja BNSP di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) JIIPE Gresik pada 4-6 September 2024.
- Kemendikbudristek & Modena Kolaborasi Ciptakan Tenaga Kerja Siap Pakai
- Menaker Ida Fauziyah Sebut Workshop dan Rakor Ikaperjasi Perkuat Kompetensi Pengantar Kerja
- Sepak Terjang Bea Cukai Bekasi Jalankan Fungsi Industrial Assistance
- Gelar Miyagi Business Matching in Indonesia 2024 di Jakarta, Ini Harapan Sekjen Kemnaker
- Kanwil Bea Cukai Kalbagbar Berikan Izin Fasilitas PLB untuk PT Surya Inti Primakarya
- Kejar Target 100 Ribu Penempatan Pekerja Migran ke Jepang, Begini Strategi Kemnaker