Bomber Andalan Liverpool Absen Sampai Akhir Musim

Bomber Andalan Liverpool Absen Sampai Akhir Musim
Fans Liverpool. Foto: AFP

jpnn.com - LIVERPOOL – Liverpool benar-benar apes. Ketika harus lari kencang di sisa musim, raksasa Premier League berjuluk The Reds itu malah kehilangan sang bomber andalan Divock Origi.

Bomber asal Belgia itu harus menepi karena mengalami cedera saat Liverpool mengalahkan Everton tengah pekan  kemarin. Menurut Mirror, setelah dilakukan pemeriksaan lanjutan dan dipindai, Origi terancam absen hingga akhir musim ini.

Pergelangan kaki Origi tidak hanya bengkak tapi juga mengalami masalah ligamen. Hal ini memaksa striker 21 tahun itu absen empat hingga enam pekan ke depan yang berarti musim ini telah berakhir.

Fakta ini menyedihkan untuk kedua belah pihak. Pada satu sisi, Origi sedang dalam performa terbaik setelah mampu mencetak gol dalam lima laga terakhir. Sementara itu, The Reds sedang dalam momentum terbaik dan membutuhkan ketajamannya

Origi masih berpeluang tampil di final Liga Europa andai The Reds lolos. Lini depan Liverpool pun hanya akan bergantung kepada Daniel Sturridge dan Roberto Firmino. Beruntung, Christian Benteke dipastikan sembuh dan sudah bisa kembali merumput. Benteke memang acap dikritik belakangan ini.. (rap/jos/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News