Bupati Tapanuli Berbagi Cerita tentang Membangun Negeri Lewat Pengembangan Desa Kuat

Bupati Tapanuli Berbagi Cerita tentang Membangun Negeri Lewat Pengembangan Desa Kuat
Bupati Tapanuli Utara Dr. Drs. Nikson Nababan, M.Si. dalam peluncuran buku “Desa Kuat, Kota Maju, Negara Berdikari: Membangun Desa Berbasis Data Presisi”. Foto: dok source for JPNN

Ketika pembangunan infrastruktur sudah berangsur membaik, kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini kemudian mendorong masyarakat agar mengolah dan mengelola 'lahan tidur' yang ada di sekitarnya.

“Pemerintah daerah menyiapkan Sembilan unit traktor besar untuk pengolahan lahan seluas 2 hektare ke bawah,” katanya.

Kini, sudah lebih dari 16 ribu hektare lahan yang dikelola oleh masyarakat, sehingga angka pengangguran turun dan disparitas kesejahteraan berkurang.

Itu pula yang menyebabkan menjadi juara dalam pengelolaan lahan tidur.

Dalam menerapkan berbagai perencanaan pembangunan di Kabupaten Tapanuli Utara tadi, Nikson mencetuskan metode NIKSON yang merupakan singkatan dari Needs, Innovation, Knowledge, Synergy, Operation, dan Norm. Ini merupakan metode perencanaan pembangunan yang muncul dari bawah atau bottom-upberbasis data presisi.

Nikson menghindari kebijakan pola top-down yang umumnya berbekal data yang kurang komprehensif dan cenderung mengabaikan aspirasi masyarakat lokal.

“Semoga buku ini bisa menjadi referensi kebijakan pemerintah ke depan,” kata Nikson.

Di sela peluncuran buku karya Nikson Nababan itu juga berlangsung diskusi yang dipandu oleh Redaktur Tempo Ali Nur Yasin.

Ada sektor-sektor prioritas yang harus mendapatkan perhatian khusus karena akan berefek domino pada kesejahteraan masyarakat terutama di desa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News