Cerdik Manfaatkan Kelengahan Musuh
Minggu, 11 Desember 2011 – 07:55 WIB

James K Lomel, Agus Indra, dan David Faristian dari Persegres Gresik merayakan gol usai membobol gawang Persela Lamongan pada laga ISL 2011/2012 di Stadion Petrokimia Gresik(10/12). Foto: Dite Surendra/Jawa Pos
"Saya akui, kurang tenangnya pemain menjadi faktor yang sama-sama dirasakan kedua tim. tapi, kami sedikit lebih beruntung bisa memanfaatkan kelengahan pemain Persela di akhir babak pertama. Sehingga berikutnya kami bisa menemukan ritme permainan," kata Freddy.
Baca Juga:
Perubahan ritme permainan paling mencolok terjadi di babak kedua dengan masuknya David Faristian menggantikan Mayona Amtop. Alur serangan dari sayap kiri pun cenderung lebih hidup. Banyak peluang-peluang yang bermula dari pergerakan gelandang asli Gresik ini.
ebenarnya, skor bisa saja bertambah jika Gaston Castano bisa memanfaatkan peluang manisnya di masa injury time. Sudah berhadapan satu lawan satu dengan kiper, top skor Persegres ini malah menyia-nyiakannya. "Intinya apa yang kami dapat hari ini akan kami evaluasi untuk berikutnya," cetus mantan arsitek Persidafon Dafonsoro dan Persebaya Surabaya itu.
Sementara itu, pelatih Persela Miroslav Janu mengaku sangat kecewa dengan performa buruk anak asuhnya yang tidak bisa menjaga konsistensi permainannya. Hasil negatif ini berbanding terbalik seperti saat Gustavo Lopes dkk mempermalukan Arema Indonesia 0-1 sebelumnya. "Harusnya anak-anak bisa bermain lebih tenang lagi. Jangan sampai kehilangan konsentrasi seperti ini," jelas pelatih asal Rep Ceko ini. (ren/aww)
GRESIK - Persegres Gresik mengakhiri hasil negatif dengan memetik kemenangan perdana Indonesia Super League (ISL) kemarin (10/12). Tim berjuluk Laskar
BERITA TERKAIT
- Lamborghini Squadra Corse Beri Memorabilia Spesial kepada Pertamina Lubricants
- Bank Mandiri, PSSI, dan FIFA Resmikan Lapangan Mini Soccer Ramah Anak di Jakarta
- Antisipasi Euforia Bobotoh, Polisi Perketat Pengamanan Laga Persib vs Barito Putera
- Bos Besar Ducati Khawatir Menjelang MotoGP Prancis
- Indonesia Open 2025 Hadir dengan Nuansa Baru, Apa Itu?
- Jalan Terjal Persib Menuju Kampiun Liga 1, Marc Klok Bangga