Cerita Jane Callista Mengharumkan Nama Bangsa di Asia

Cerita Jane Callista Mengharumkan Nama Bangsa di Asia
Jane Callista membawa pengahargaan usai mencuri perhatian di Asia Pacific Arts Festival 2018 di Kamboja. Foto : istimewa

jpnn.com - Penyanyi Indonesia patut diperhitungkan. Tak hanya yang senior, mereka yang muda pun mampu mengharumkan nama bangsa. Baru-baru ini, Jane Callista penyanyi cilik berusia 10 tahun mencuri perhatian di Grand Champion di Asia Pacific Arts Festival 2018. Siapa dia?

Senyum ceriah terlihat jelas dari wajah Jane Callisata. Penyanyi berusia 10 tahun ini tak pernah menyangka karirnya di pangung musik internasional mendapat respon luar biasa.

Jane-sapaan akrabnya mampu membawa penghargaan Grand Champion di Asia Pacific Arts Festival 2018 in Music Category yang digelar di Siem Reap, Kamboja pada 7-10 Februari 2018. ”Saya bangga dengan prestasi ini,” ujar Jane mengawali perbicangan dengan Indopos.

Jane mengakui karirnya di industri musik tanah air memang bukalah baru. Bocah kelahiran Jakarta, 1 Januari 2008 tersebut telah memulai karirnya sejak usia belia. Saat ajang pencarian bakat penyanyi muda berusia 9 hingga 15 tahun yang ditayangkan oleh Global TV. Dia mencoba untuk membuktikan kepada Indonesia, dia adalah penyanyi serba bisa.

Sayangnya, langkah kakinya menuju juara tak seperti yang diharapkanya. Jane harus rela tersingkir di babak 21 Besar The Voice Kids Indonesia Musim Pertama. Namun, kegagalan tersebut tak membuat penyanyi pop dan klasik itu patah semangat untuk terus mengasah kemampuannya. ” Tapi bukan berarti berhenti sampai disini. Saya akan terus berkarya dan berprestasi,” ujarnya.

Meski kala itu usianya belum genap 10 tahun, Semangat Jane memang luar biasa. Setiap kesempatan yang ada, digunakannya untuk terus mematangkan kemampuannya. Salah satunya mengkuti The Sound of Music (TSOM), sebuah drama musikal yang dipentaskan di Singapura, produksi original dari London West End theatre company.

Di sebuah pertunjukan drama panggung Broadway Jane terpilih. Dia lolos dari audisi multinasional yang diikuti oleh anak-anak berbagai bangsa di seluruh dunia. ” Audisinya dilalukan di Singapura dan melibatkan 700-an anak peserta audisi dengan juri para directors dari London West End,” katanya.

Dengan kemampuan yang dimilikinya, Jane akhirnya mampu mencuri perhatian juri. Dia terpilih dan mendapatkan took utama dalam drama tersebut. "Saya terpilih sebagai pemeran Marta Von Trapp, salah satu pemeran utama pada pagelaran drama musikal internasional,” terangnya.

Baru-baru ini, Jane Callista penyanyi cilik berusia 10 tahun mencuri perhatian di Grand Champion di Asia Pacific Arts Festival 2018. Siapa dia?

Sumber Indopos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News