CFD di Surabaya akan Dibuka Kembali, Ini Lokasinya

CFD di Surabaya akan Dibuka Kembali, Ini Lokasinya
Ilustradi area car free day (CFD). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, SURABAYA - Car Free Day (CFD) bakal dibuka kembali oleh Pemkot Surabaya setelah Kota Pahlawan masuk PPKM level 1 berdasarkan Inmendagri 53/2021. 

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya Suharto Wardoyo mengatakan lokasi CFD yang akan dibuka berada di wilayah Kembang Jepun. 

"Sudah asesmen untuk CFD. Kemudian, nanti insyaallah dilakukan di sana (Kembang Jepun,red)," kata Suharto, Senin (25/10).

Anang sapaan akrab Suharto Wardoyo itu mengatakan dipilihnya lokasi CFD di Kembang Jepun karena lokasi itu dinilai minim keramaian. 

Pemkot Surabaya Akan membuka kembali CFD. Namun, lokasi yang dipilih untuk sementara yang minim keramaian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News