Chandra Asri Group Berjaya di Global CSR & ESG Summit and Awards 2024

Chandra Asri Group Berjaya di Global CSR & ESG Summit and Awards 2024
PT Chandra Asri Pacific Tbk (Chandra Asri Group) meraih tiga penghargaan pada the 16th Annual Global CSR & ESG Summit and Awards 2024. Foto dok. Chandra Asri Group

jpnn.com, JAKARTA - PT Chandra Asri Pacific Tbk (Chandra Asri Group) meraih tiga penghargaan pada the 16th Annual Global CSR & ESG Summit and Awards 2024 besutan The Pinnacle Group International di Hanoi, Vietnam.

Global CSR & ESG Summit and Awards 2024 merupakan program penghargaan untuk CSR dan ESG paling bergengsi di tingkat Asia yang telah diselenggarakan sejak 2008

Direktur ESG dan Sustainability Chandra Asri Group Phuping Taweesarp menyampaikan ajang yang diselenggarakan pada 25 April 2024 menekankan pentingnya dampak nyata dan berkelanjutan dalam praktik CSR dan ESG, melalui strategi yang revolusioner, solusi mutakhir, dan inisiatif kolaboratif.

Tiga kategori penghargaan yang diraih Chandra Asri Group, antara lain pertama, Best CSR & ESG Leadership Award -Kategori Platinum.

Penghargaan ini berhasil diraih atas Navigasi Kepemimpinan Keberlanjutan yang bertanggung jawab melalui ESG Masterplan yang terintegrasi dengan strategi perusahaan.

Kedua, Best Community Programme Award – Kategori Gold. Penghargaan ini berhasil diraih atas program BERSERI: Inisiatif Pemberdayaan Masyarakat melalui Pertanian Berkelanjutan yang sejahtera dan mandiri.

Ketiga, Best Environmental Excellence Award – Kategori Silver. Penghargaan ini berhasil diraih atas program inovasi >100 km Aspal Plastik untuk Indonesia Asri sebagai upaya manajemen sampah plastik di Indonesia.

"Penghargaan di bidang CSR dan ESG yang diperoleh Chandra Asri Group ini merupakan pengakuan atas komitmen perusahaan untuk menjadi perusahaan yang menjalankan bisnis dengan mengutamakan tanggung jawab keberlanjutan," terang Phuping Taweesarp dalam keterangannya, Kamis (2/5).

Chandra Asri Group berjaya di Global CSR & ESG Summit and Awards 2024 dengan meraih tiga penghargaan internasional

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News