Chelsea Bakal Depak Ivanovic, Ini Calon Penggantinya

jpnn.com - LONDON – Karier Branislav Ivanovic di Chelsea tampaknya tak akan bertahan lama. Performa buruknya pada awal musim ini membuat bek tim nasional Serbia itu bakal didepak.
Chelsea pun sudah mulai mencari pemain yang bisa menggantikan peran Ivanovic. Laman Daily Mail, Kamis (17/9) menulis, Chelsea kini tengah memantau bek Valencia Jose Gaya.
Laman TalkSport melaporkan, raksasa Premier League berjuluk The Blues tersebut sudah menyiapkan dana untuk memboyong Gaya sebesar 35 juta Poundsterling atau setara Rp 665 miliar (Poundsterling = Rp 19.000).
Gaya sebenarnya merupakan bek kiri. Namun, pelatih Chelsea Jose Mourinho sudah memiliki rencana. Cesar Azpilicueta yang biasanya bermain sebagai bek kiri akan digeser ke kanan.
Nantinya, Gaya akan mengisi lubang yang ditinggalkan Azpilicueta. Di sisi lain, kontrak Ivanovic akan selesai akhir musim ini. Hingga kini, Chelsea belum memberikan kontrak baru. (jos/jpnn)
LONDON – Karier Branislav Ivanovic di Chelsea tampaknya tak akan bertahan lama. Performa buruknya pada awal musim ini membuat bek tim nasional
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gamers Wajib Simak, Berbagi ID dan Password Punya Resiko Besar
- Respons Manajemen Persib Soal Perubahan Jadwal Melawan Persis
- Liga 1: Ramalan Nick Kuipers saat Persib Menjamu Barito Putera
- Liga 1: Persib Bertekad Sapu Bersih 3 Laga Tersisa Meski Sudah Mengunci Gelar Juara
- Imbauan Polresta Bandung kepada Bobotoh yang Akan Merayakan Persib Juara
- Reaksi Mikel Arteta Setelah Arsenal Tersingkir dari Liga Champions