Cilegon Diterjang Banjir, 2 Ribu Rumah Terendam
Kamis, 05 Agustus 2021 – 19:54 WIB

Warga berusaha melewati banjir. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com
jpnn.com, CILEGON - Ribuan rumah di Kelurahan Tamansari, Kecamatan Pulomerak, Kota Cilegon, Banten, terendam banjir.
Banjir disebabkan hujan deras yang mengguyur pada Kamis (5/8) pagi.
Sebanyak dua ribu rumah di lima rukun warga (RW) diterjang banjir.
Baca Juga:
Camat Pulomerak Muhammad Hatta menjelaskan banjir terjadi setelah hujan deras mengguyur wilayah Kecamatan Pulomerak pada Kamis (5/8) pagi.
Sekira pukul 08.00 Wib, air mulai merendam rumah-rumah warga.
“Ini memang sudah menjadi langganan banjir karena salurannya sempit,” ujar Hatta.
Baca Juga:
Dijelaskan Hatta, selain derasnya hujan, banjir disebabkan oleh tidak maksimalnya saluran air, serta derasnya debit air yang datang dari hulu.
“Karena salurannya sempit, kalinya naiki, dari hulu airnya besar,” ujar Hatta.
Dua ribu rumah di lima rukun warga (RW) Pulomerak, Kota Cilegon, diterjang banjir.
BERITA TERKAIT
- Banjir Rob Melanda Pluit Penjaringan, Sejumlah Wilayah Ini Tergenang Air
- Jasad Bocah Diduga Korban Terkaman Buaya Ditemukan di Sungai Sangatta
- Sebut Banjir Kota Palu Gegara Tambang, ART Minta BPK Hitung Kerugian Kerusakan Lingkungan
- Hujan Petir Diperkirakan Melanda Sejumlah Wilayah Ini, Waspada!
- Banjir di Barito Utara Meluas, 60 Ribu Warga Terdampak
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung