Cinta Mati dengan AC Milan, Franck Kessie Ogah Pindah ke Lain Hati

Cinta Mati dengan AC Milan, Franck Kessie Ogah Pindah ke Lain Hati
Franck Kessie dalam sebuah laga bersama AC Milan. Foto: (Sempre Milan)

jpnn.com, MILAN - Gelandang AC Milan yang saat ini sedang berjuang di Olimpiade Tokyo 2020 bersama Pantai Gading, Frank Kesie, mengungkapkan ia ingin bertahan di San Siro selama yang ia bisa.

Berkat penampilan impresifnya di musim lalu, Kessie memang sempat dilirik sejumlah klub besar Eropa seperti Liverpool dan Tottenham Hotspur.

Namun, baru-baru ini berdasarkan laporan dari La Gazzetta dello Sport, pemain berusia 24 tahun itu berjanji akan tetap menjadi bagian AC Milan di musim 2021/22.

"Saya bangga menjadi bagian Milan dan tak memiliki niat sedikit pun meninggalkan klub ini,"

"Rasanya seperti ingin selamanya bersama AC Milan," ungkap Kessie.

Sang pemain mengaku fokusnya saat ini ialah bermain sebaik mungkin dengan Pantai Gading di Olimpiade Tokyo, tapi ketika turnamen ini telah selesai, ia akan kembali secepatnya menuju Milan.

"Sekarang saya berada di Olimpiade, tapi ketika saya kembali saya akan selalu menepati janji saya untuk tetap bersama Rossoneri. Musim penting akan menanti kami," tambahnya.

Sejumlah media di Italia mengeklaim jika Kessie telah mengirimkan perwakilannya untuk bertemu dengan pihak AC Milan guna membahas kontraknya bersama runner up Serie A 2020/21.

Gelandang Franck Kessie menegaskan dirinya tetap menjadi bagian AC Milan di musim ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News