City Kehilangan Kevin De Bruyne

jpnn.com - MANCHESTER - Pemimpin klasemen sementara Premier League, Manchester City mendapat masalah. Gelandang serbabisa berkebangsaan Belgia, Kevin De Bruyne harus menepi selama satu bulan.
Express melansir, dalam pemeriksaan pada Minggu (25/9) sore waktu setempat, tim medis City melihat adanya kerusakan serius dan mendiagnosa De Bruyne cedera hamstring (cedera yang menimpa tiga kelompok otot yang ada di paha bagian belakang).
Cedera ini didapatkan De Bruyne saat laga tandang City ke markas Swansea di pekan keenam EPL, Sabtu (25/9) kemarin.
Kehilangan De Bruyne bisa membuat kepala pelatih Pep Guardiola pusing tujuh keliling. Setidaknya, City tak bisa memakai jasa De Bruyne dalam laga melawan Celtic (Liga Champions) dan Tottenham Hotspur (EPL).
Bahkan, De Bryune masih diragukan bisa fit saat City berhadapan dengan Everton, Southampton hingga Barcelona.
Dalam sebuah wawancara usai laga Swansea vs City, Guardiola mengaku mengkhawatirkan kondisi De Bruyne yang terpaksa dia tarik keluar karena mengeluh kesakitan.
"Dia pemain penting buat tim," tutur Guardiola.
Pemain berusia 25 tahun ini berperan besar dalam pencapaian City sejauh ini. Dari sepuluh laga resmi di semua kompetisi, City sempurna dengan sepuluh kemenangan. (adk/jpnn)
MANCHESTER - Pemimpin klasemen sementara Premier League, Manchester City mendapat masalah. Gelandang serbabisa berkebangsaan Belgia, Kevin De Bruyne
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Nasib Persib Ditentukan Laga Persik vs Persebaya, Nick Kuipers Berharap pada Sang Mantan
- Dramatis! Golden State Warriors Jadi Tim Terakhir Masuk Semifinal NBA Playoffs
- Bayern Juara Bundesliga, Harry Kane Akhirnya Meraih Trofi Pertama
- Hari Ini Persib Bisa Menjadi Juara Liga 1 Tanpa Bertanding, tetapi Ada Syaratnya
- Rekor Mengerikan Seusai China Naik Podium Pertama Sudirman Cup 2025
- Persik Vs Persebaya: Paul Munster Bongkar Masalah Bajol Ijo