DA Berperan Memegang-Mencekik Vicky Firlana, Lalu Dibunuh di TPU Pesanggrahan

jpnn.com, JAKARTA - Polisi telah menangkap pelaku kedua terkait kasus pembunuhan terhadap Vicky Firlana (22) di sebuah tempat pemakaman umum (TPU) di Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Wakasat Reskrim Polres Metro Jaksel AKP Yefta Ruben mengatakan pelaku kedua berinisial DA.
DA ditangkap setelah penyidik mengembangkan keterangan pelaku MYL.
“DA ini ditangkap di Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat. Dia sempat kabur dan terpaksa diberi tindakan tegas terukur (ditembak kaki),” kata Yefta ketika dikonfirmasi, Sabtu (12/2).
Perwira pertama Polri ini menuturkan bahwa DA memiliki peran penting dalam insiden pembunuhan Vicky.
“Dia memegangi dan mencekik korban. Dia juga terduga sebagai penghubung terhadap otak yang sampai saat ini masih dilakukan pengejaran,” kata Yefta.
Sementara terkait motif, Yefta menyebut dikarenakan masalah ekonomi.
“Dari pemeriksaan awal untuk menerima imbalan uang (dari otak pelaku),” kata Yefta.
Polisi telah menangkap pelaku kedua terkait kasus pembunuhan terhadap Vicky Firlana (22) di sebuah TPU di Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
- Dua ABK Vizz Jaya 2 Diduga Dibunuh, Jasadnya Dibuang di Perairan Karimunjawa
- Wanita Tewas Diduga Dibunuh di Penginapan Bekasi, Kondisinya Memilukan
- PN Bandung Tolak Praperadilan Tersangka Pembunuhan Subang
- Anak Hilang di Pesanggrahan Sudah Hampir 2 Bulan, Korban Diduga Diculik
- Bukan Bunuh Diri, Bernard Rivaldo Tewas Dibunuh Gegara Utang Rp 100 Ribu
- Pembunuh di Karimun Menyerahkan Diri Setelah Dikunjungi Keluarga Korban saat Lebaran