Datangi Kemenag, Deputi KSP Bawa Kabar Gembira soal Penambahan Eselon

Datangi Kemenag, Deputi KSP Bawa Kabar Gembira soal Penambahan Eselon
Deputi Bidang Pembangunan Manusia Kantor Staf Presiden (KSP) Abetnego Tarigan. Foto: Ist for JPNN.com

"Upaya yang saat ini kami lakukan ialah merevisi Peraturan Menteri Agama (PMA) Nomor 20 Tahun 2020 tentang Perubahan Bentuk Perguruan Tinggi Keagamaan. Sudah dibentuk timnya," ungkap Sekjen. 

Revisi PMA, masih menurut Sekjen, lebih pada penyesuaian kemampuan perguruan tinggi dengan mempertimbangkan, misalnya kondisi geografis. Ini tidak berarti menurunkan grade apalagi menurunkan kualitas.

Menyinggung soal sinyal lampu hijau dari KemenPAN-RB tentang penambahan struktur unit eselon II data dan informasi, Sekjen mengaku senang sekali. Baginya ini adalah kabar baik karena struktur yang saat ini ada yaitu Biro Humas Data dan Informasi secara tugas overlapping.

"Akan jauh lebih baik, jika ada pemisahan tugas antara Humas serta data dan informasi," pungkas Sekjen Nizar. (esy/jpnn)

 

Ada kabar gembira dari deputi KSP soal jabatan eselon di kemenag yang sudah diberikan lampu hijau oleh KemenPAN-RB


Redaktur : Adil
Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News