Daur Ulang, Jurus Baru Industri Film Indonesia

Daur Ulang, Jurus Baru Industri Film Indonesia
Foto: Jawapos.com

Bayi Ajaib adalah salah satu film horor Indonesia era 1980-an yang cukup diperbincangkan. Disutradarai oleh Tindra Rengat, film ini dirilis pada 1982 silam.

Pemain yang terlibat adalah W.D. Mochtar, Rina Hassim, dan Muni Cader.

Bayi Ajaib dulunya berkisah soal perebutan jabatan diwarnai intrik supranatural. Kosim (Muni Cader) dan Dorman (W.D. Mochtar) mengetahuinya adanya tambang intan di sebuah desa dan berambisi untuk memenangkan kedudukan sebagai lurah.

Dorman yang berdarah Portugis kemudian memohon kepada arwah Alberto Domenique, nenek moyangnya yang dikubur di daerah itu untuk membantu ambisinya.

Sementara Kosim yang kaya setelah menemukan sebutir intan membagi hartanya kepada penduduk supaya mendapat simpati. Namun nahas, dukun desa (Wolly Sutinah) melihat keanehan dalam kandungan istri Kosim, Sumi (Rina Hassim) saat itu.

Alhasil ketika bayi Sumi lahir muncullah keanehan-keanehan.

Bermodal kesuksesan itu, produser Dheeraj Kalwani kemudian mengandeng sutradara andal Rizal Mantovani untuk mendaur ulang film horor Bayi Ajaib.

Untuk naskah film nanti dipastikan dirombak dengan tema kekinian.

Dua tahun terakhirn daur ulang menjadi tren Industri perfilman Indonesia

Sumber Jawapos.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News