Demi Dalami Peran, Raline Shah Terjun Jadi Jurnalis

jpnn.com - SETELAH film '5 cm' dan '99 Cahaya di Langit Eropa', kini Raline Shah bermain di film yang sama-sama diadaptasi dari sebuah novel, 'Supernova' karya Dewi Lestari. Dalam perannya di film terbaru, Raline dituntut untuk menjadi seorang jurnalis bernama Rana.
Atas dasar itu Raline memutuskan untuk mendalami dunia jurnalistik dengan magang di salah satu media ternama. Sekitar satu bulan lamanya ia berkecimpung di dunia jurnalistik itu sendiri.
"Magang di Tempo, itu inisiatif aku sendiri ya. Ternyata nggak mudah jadi jurnalis seperti kalian," kata Raline kepada wartawan di Djakarta Theatre XXI, Jakarta Pusat, Senin (27/10) malam.
Saat magang, Raline mengaku mendapatkan gambaran mengenai proses pembuatan karya jurnalistik. "Bisa ikutan meeting sama mereka, bisa lihat serunya mereka mengerjakan pekerjaan dengan under appreciate, tanggung jawab besar itu luar biasa banget," papar Raline.
Bahkan, dalam beberapa rapat redaksi Raline ikut dilibatkan dengan inisiatif-inisiatifnya yang harus diutarakan. Di sana ia juga mengaku mendapat banyak masukan untuk memperluas wawasannya. Jika tak ada aral melintang, Supernova akan tayang pada Desember 2014 mendatang. (mg1/jpnn)
SETELAH film '5 cm' dan '99 Cahaya di Langit Eropa', kini Raline Shah bermain di film yang sama-sama diadaptasi dari sebuah novel,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rony Parulian Perkenalkan Rahasia Pertama
- Kabar Pisah dari Eriska Nakesya, Young Lex Mengaku Sudah Jadi Duda
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Mirzani Belum Disidang, Ruben Onsu Bicara soal Mualaf
- 2 Tahun Vakum Bermusik, Mikha Tambayong Kembali dengan Karya Terbaru
- Heboh Bakal Gelar Pengajian di Candi Prambanan, Gus Miftah Beri Penjelasan Begini
- Pernah Dilamar Pria Lain, Luna Maya Ungkap Alasan Tak Lanjut ke Pernikahan