Demokrat Hormati BK Periksa Kadernya
Selasa, 14 Februari 2012 – 11:30 WIB

Demokrat Hormati BK Periksa Kadernya
JAKARTA -- Ketua Departemen Informasi dan Komunikasi Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengaku partainya menghormati Badan Kehormatan yang melakukan verifikasi kepada M. Nasir.
"Kalau di kami ada DK (Dewan Kehormatan), kalau DPR ada BK (Badan Kehormatan). Anggota DPR yang menjadi pemberitaan mengenai hal-hal yang miring, kita bangga pasti BK akan memanggilnya, tidak menunggu harus ada laporan. Krn itu kita tunggulah sahabat-sahabat saya yang ada di BK bekerja," ujarnya, Selasa (14/2), di Jakarta.
Saat raker Komisi III DPR dengan Kemenkumham Senin (14/2), Ruhut mengaku benar semua anggota komisi hukum itu punya wewenang kaitan dengan legislasi dan pengawasan. "Yang menjadi tidak elok, tidak cantik dilihat, sudah jadi rahasia umum antara Nazar (Nazarudin) dan Nasir itu bersaudara. Karena itu juga teman-teman Nasir mengatakan, 'bang udahlah bang'. Tapi apapun kita ada lembaga, Badan Kehormatan," katanya.
Nyatanya, lanjut Ruhut, hari ini BK bekerja. "Dan di kami juga DK yang dipimpin TB silalahi, akan bekerja," ujarnya.
JAKARTA -- Ketua Departemen Informasi dan Komunikasi Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengaku partainya menghormati Badan Kehormatan yang melakukan
BERITA TERKAIT
- Kunker ke Kepulauan Riau, BAM DPR Berjanji Serap Aspirasi Warga Rempang
- Sengketa PSU Pilkada Banggai, Penjelasan Bawaslu Soal Sumbangan ke Masjid Disorot
- Versi IndoStrategi, Abdul Mu'ti Jadi Menteri dengan Nilai Performa Tertinggi
- PKS Instruksikan Kader di Pos Menteri & Kepala Daerah Menyukseskan Program Prabowo
- Kasus Rekayasa Penangkapan Cawabup Bengkulu Selatan Diadukan ke Bawaslu RI
- Dirja Pastikan KPU DKI Telah Kembalikan Sisa Hibah Rp 448 Miliar kepada Pemprov