Densus 88 Berhasil Tangkap Abu Rusydan!

Densus 88 Berhasil Tangkap Abu Rusydan!
Densus 88. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Densus 88 Antiteror Polri menangkap seorang teroris bernama Thoriquddin alias Abu Rusydan.

Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Ahmad Ramadhan mengatakan Abu Rusydan merupakan anggota Tim Lajnah yang bertugas sebagai panitia pemilihan amir bersama para senior kelompok teroris Jamaah Islamiyah (JI).

"Dia bersama senior-senior dan sepuh-sepuh telah menjadi satu kesatuan dan membentuk mejelis kesepuhan," kata Kombes Ahmad Ramadhan, Selasa (14/9).

Menurut Kombes Ahmad Ramadhan, majelis kesepuhan berisi orang-orang JI yang sudah senior, termasuk Abu Rusydan.

Para senior tetap solid meski pemimpinnya yang terdahulu, Parawijayanto, telah tertangkap.

"Majelis kesepuhan itu adalah kumpulan senior-senior dan tetap bergabung dengan amir (pimpinan) Parawijayanto yang telah ditangkap," jelasnya.

Lajnah Ihtiari Linasbil Amir (LILA) merupakan tim panitia pemilihan amir yang terdiri dari para senior JI, di antaranya Siswanto alias Arif (ditangkap) selaku ketua LILA dan Parawijayanto (ditangkap) mewakili bidang Tajhiz dan Alwi.

Usai penangkapan Parawijayanto pada 2019, Tim Lajnah berperan sebagai panitia penyelamat organisasi JI dengan memegang amanah kepemimpinan di organisasi tersebut.

Tim Densus 88 menangkap Abu Rusydan yang punya peran sangat penting dalam kelompok teroris Jamaah Islamiyah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News