Depdiknas Butuh 737 Ribu Guru

Depdiknas Butuh 737 Ribu Guru
Guru saat menjalankan tugas mengajar di sebuah sekolah. Foto: Internet.
JAKARTA - Direktorat Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PMPTK) Depdiknas mengajukan kebutuhan 737 ribu guru ke Menteri Pendayaan Aparatur Negara (Men PAN). Depdiknas mengestimasi, dalam lima tahun ke depan ribuan guru bakal pensiun. Selain itu, pemekaran sekolah berimbas terhadap makin tingginya kebutuhan tenaga pendidik.

Sekretaris Ditjen PMPTK Giri Suryatmana menjelaskan, berdasar proyeksi kebutuhan guru yang disusun PMPTK pada 2010-2014, kebutuhan Indonesia mencapai 737 ribu. "Saat ini, kami sudah mengajukan ke Men PAN kebutuhan dari tahun ke tahun hingga 2014," jelasnya kemarin.

Meski demikian, kata Giri, kewenangan pengangkatan CPNS ada di tangan Men PAN. "Kami hanya mengajukan. Mudah-mudahan disetujui. Sebab, semua bergantung kemampuan negara," ujarnya.

Giri menyebut, saat ini persoalan tenaga pendidik cukup pelik. Jika kebutuhan tenaga pendidik tidak segera terpenuhi, dikhawatirkan defisit guru semakin tinggi. "Karena itu, kami perlu mengadakan rembuk nasional untuk membahas persoalan ini," ujarnya.

JAKARTA - Direktorat Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PMPTK) Depdiknas mengajukan kebutuhan 737 ribu guru ke Menteri Pendayaan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News