Di Depan Jokowi, Megawati Ungkap Kekuatan yang Tak Pernah Punah

“Melalui Rakernas ketiga pada 6 Juni yang lalu, PDI Perjuangan mengangkat kembali perintah konstitusi bahwa fakir miskin dan anak-anak terlantar dipelihara negara,” ucap Megawati.
Menurut dia, hal itu nanti yang akan menjadi pegangan untuk bisa menang kembali. “Kalian siap apa tidak?” tanya Megawati.
“Siap,” teriak seluruh kader.
Kemudian, Megawati menyinggung soal pengentasan stunting yang dialami sejumlah anak di Indonesia. Stunting adalah kondisi kurangnya tinggi badan anak yang disebabkan kekurangan gizi.
Menyikapi permasalahan stunting, Megawati meminta seluruh elemen partai untuk turun membantu masyarakat mengentaskan permasalahan.
“Cari anak-anak yang tidak berpunya yang menjadi yatim piatu yang sekarang ibu pun meminta PDI Perjuangan bergerak di dalam soal stunting,” ujarnya.
Megawati meminta agar angka stunting di Indonesia turun menjadi nol persen atau tidak ada lagi anak-anak yang mengalami stunting.
Menurut Megawati pengentasan stunting akibat kurang gizi harus sejalan dengan upaya menghapus kemiskinan ekstrem.
Megawati juga mengingatkan kembali pernyataan Proklamator RI Soekarno bahwa ‘Tuhan bersemayam di gubuknya si miskin’.
- Megawati Cs Gigit Jari, Pertamina Enduro Tembus Final Proliga 2025
- Live Streaming Final Four Proliga 2025 Seri Solo: Menanti Aksi Megawati
- Proliga 2025: Pelatih Gresik Buka Peluang Mainkan Megawati di Final Four Seri Solo
- Tim Hukum Hasto Bawa Bukti Dugaan Pelanggaran Penyidik KPK ke Dewas
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Politikus PDIP Apresiasi Ide Dedi Mulyadi Kirim Siswa Bermasalah ke Barak