Dikepung Polisi, Panjat Atap Rumah, Mirip Ninja

jpnn.com, MAKASSAR - Sebuah rumah di Jalan Ratulangi, Makassar, dikepung Tim Elang Polrestabes Makassar, Sulsel, Kamis, 8 Juni, dini hari.
Polisi memastikan target operasi kasus peredaran narkoba, Firman (20) ada di dalam rumah itu. Sayangnya, rumah itu dalam keadaan terkunci.
Beberapa polisi terpaksa mendobrak pintu rumah. Saat pintu terbuka, Firman sudah melarikan diri dengan memanjat atap rumahnya.
Polisi mengejarnya. Mirip ninja, Firman melompat dari rumah ke rumah. Polisi memperkirakan, Firman melompati puluhan rumah warga hingga akhirnya terjatuh di sebuah rumah di Jalan Kancil.
"Tersangka sempat jatuh saat melarikan diri dengan melewati sejumlah atap rumah warga, sehingga kepalanya bocor," beber Kasat Reserse Narkoba Polrestabes Makassar, Kompol Diari Estetika.
Setelah ditangkap, Firman masih terus nekat melarikan diri. Dia ingin merahasiakan rekan-rekannya yang terlibat diketahui polisi. Polisi terpaksa harus melumpuhkan tersangka.
Diari mengatakan, tersangka memang sudah lama menjadi incaran polisi. Dia tercatat sebagai pengedar yang kerap beraksi di Jalan Ratulangi.
Kepala Sub Bagian Humas Polrestabes Makassar, Kompol Burhanuddin mengatakan, dari tangan tesangka, polisi mengamankan 10 paket narkoba dan timbangan elektrik. Ada pula sebilah badik, dan dompet kecil berisi bukti transfer, serta enam ponsel.
Sebuah rumah di Jalan Ratulangi, Makassar, dikepung Tim Elang Polrestabes Makassar, Sulsel, Kamis, 8 Juni, dini hari.
- Kawasan Suaka Margasatwa Rimbang Baling Dibakar, Pelaku Langsung Ditangkap
- Oknum Pegawai BNN Ditahan Jaksa terkait Narkoba
- 1 Tahanan Kabur dari Sel Polres Lahat Ditangkap, 4 Lainnya Masih Diburu
- Dor, Dor, Dor! Oknum Polisi Ini Terkapar Ditembak Petugas BNN
- Bea Cukai Dukung UMKM di Bekasi dan Makassar Tembus Pasar Ekspor Lewat Kegiatan Ini
- Ini Modus Baru Pengedar Narkoba di Bandung, Lihat