Dipimpin Hatta, Elektabilitas PAN Diyakini Akan Meningkat

Dipimpin Hatta, Elektabilitas PAN Diyakini Akan Meningkat
Dipimpin Hatta, Elektabilitas PAN Diyakini Akan Meningkat

Senada dengan Bawono dan Firman, Ketua DPP PAN yang juga menjabat Walikota Bogor, Bima Arya Sugiarto juga menyatakan peluang Hatta untuk kembali memimpin PAN cukup terbuka, meskipun ditentang oleh Ketua MPP Amien Rais yang lebih memilih besannya, Zulkifli Hasan.

Sama seperti Bawono Kumoro dari Habibie Center, Bima juga merujuk peluang Hatta berdasarkan sensus yang dilakukan CSIS. Menurut Bima, hasil sensus yang menunjukkan Hatta lebih baik dari Zulkifli menjadi bukti keberhasilan Hatta dalam memimpin PAN selama lima tahun ini.

Bima yakin Hatta akan kembali terpilih menjadi Ketua Umum PAN periode kedua dan mampu meningkatkan elektabilitas partai pada pemilihan legislative dan presiden 2019.

"Seperti yang sampaikan sebelumnya, ada yang bilang Hatta tak fokus urus partai. Buktinya, tak fokus saja elektabilitasnya tinggi, apalagi fokus," tegas Bima dalam pesan singkatnya, Jumat (27/2).

Sebagaimana diketahui pada Kamis (26/2), CSIS merilis hasil sensusnya untuk mengetahui peluang dua kandidat, yiatu Hatta Rajasa dan Zulkifli Hasan dalam pertarungan memperebutkan kursi Ketua Umum PAN.

Dalam sensus tersebut, CSIS mewawancarai 28 ketua DPD tingkat provinsi dan 484 ketua DPD kabupaten atau kota pada 16 Februari-19 Februari 2015. Hasil sensus menunjukkan bahwa Hatta lebih berpeluang memimpin kembali PAN, dibandingkan dengan Zulkifli. CSIS menyatakan sensus ini bisa menjadi referensi pemilihan Ketua Umum PAN dalam kongres yang digelar 28 Februari-2 Maret 2015. (jpnn)


JAKARTA - Sosok Hatta Rajasa masih diinginkan memimpin kembali Partai Amanat Nasional (PAN). Mantan Menteri Perhubungan dan calon wakil presiden


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News