Dispendik Tolong Lihat, Sekolah Ini Sudah Nyaris Roboh

Dispendik Tolong Lihat, Sekolah Ini Sudah Nyaris Roboh
SDN Darsono 01 yang sudah rusak parah. Foto: JPG

Namun, setelah itu tidak ada lagi tanda-tanda perbaikan untuk kelas lainnya. Jadi, kondisinya kian mengenaskan.

''Bukan hanya itu, ruang KS terpaksa dikasih penyangga kayu karena blandar lepas dari tembok,'' jelasnya.

Karena takut ambruk, Titik terpaksa mengungsi dan bergabung di ruang guru.

Padahal, ruang guru tersebut juga dipasang tiga penyangga kayu karena kuda-kudanya mulai melengkung.

''Plafon mulai miring,'' ujarnya.

Dia berharap dinas pendidikan memprioritaskan renovasi tiga ruang kelas yang sangat mengenaskan itu.

Termasuk ruang guru serta ruang kepala sekolah yang sudah lama dikosongkan karena takut ambruk.

''Total ada sekitar 125 siswa di SDN Darsono 01,'' terangnya. (jum/hdi/c22/diq/jpnn)

Kondisi bangunan SDN Darsono 01, Dusun/Desa Darsono, Kecamatan Arjasa, sangat mengenaskan.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News