Diwarnai Kejar-mengejar Skor, The Minions Ditikung Pemain Non-Unggulan

Diwarnai Kejar-mengejar Skor, The Minions Ditikung Pemain Non-Unggulan
Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, OSAKA - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo a.k.a The Minions gagal memesan tiket perempat final Japan Open 2022.

The Minions dipaksa menyerah oleh pemain non-unggulan asal Korea, Kim Gi-jung/Kim Sa-rang lewat pertarungan rubber game, 21-17, 17-21, 22-24.

Berdasarkan statistik BWF, duel Marcus/Kevin vs Gi-Jung/Sa-rang berlangsung dalam durasi 1 Jam.

Ulasan Pertandingan

The Minions memulai laga dengan baik. Terbukti, mereka mampu unggul lima angka, 11-6 di jeda interval.

Unggulan pertama Japan Open 2022 itu kemudian terus menambah pundi-pundi poinnya. Marcus/Kevin sempat meninggalkan duo Korea dengan skor 15-9.

Sayang, ketika seharusnya bisa menyelesaikan gim pertama dengan mudah, The Minions justru kehilangan momentum. 

Pertahanan buruk dan beberapa kali eror membuat Marcus/Kevin tampil tertekan. Hasilnya, Gi-jung/Sa-rang perlahan mendekat hingga menyamakan kedudukan 15-15.

Jual beli serangan kemudian terjadi. Beruntung, The Minions mampu merebut gim pertama 21-17.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo a.k.a The Minions gagal melangkah ke perempat final Japan Open 2022 setelah takluk dari pemain non-unggulan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News