Don King Panggungkan Tinju Profesional Pertama di Tiongkok

Bangkitkan Gairah Sekaligus Beramal

Don King Panggungkan Tinju Profesional Pertama di Tiongkok
Don King Panggungkan Tinju Profesional Pertama di Tiongkok
Dari segi kehadiran penonton, perhelatan tersebut bisa dianggap sukses. Menurut website resmi manajemen Don King, sekitar sepuluh ribu penonton hadir di Sichuan Gymnasium. Para pejabat olahraga Tiongkok dan Sichuan berbaur dengan penonton umum yang sangat antusias menyambut ajang tinju profesional pertama di Tiongkok itu. Gairah penonton tersebut memberikan sinyal positif bagi kebangkitan olahraga tinju di Tiongkok.

Hal itu juga berbanding lurus terhadap jumlah donasi untuk korban gempa bumi Sichuan. Meski kubu Don King tak merilis jumlah sumbangan secara resmi, mereka menyatakan bahwa dananya melebihi perkiraan. "Kesedihan memang akan sulit terhapus dari Sichuan. Setidaknya, kami dan para pencinta tinju di sini dapat berpartisipasi untuk memberikan harapan baru bagi mereka," ujar King.

Fokus utama bagi sumbangan yang bakal diberikan adalah pembangunan tempat tinggal. Gempa Sichuan pada Mei lalu menelan ratusan ribu korban jiwa. Mereka yang selamat pun kehilangan tempat tinggal.

Dalam even itu, Don King membawa dua pertarungan di kelas berat. Salah satunya, pertarungan dua petinju mantan penantang gelar juara dunia, yaitu Andrew Golota (Polandia) dan Ray Austin (AS).

ERA keterbukaan benar-benar memberikan berkah bagi Tiongkok. Kebijakan pemerintah berpenduduk terbesar di dunia itu untuk lebih membuka diri berbuah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News