Donny: Jangan Sembarangan Klik Situs, Data Bisa Dicuri

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 1.018 personel Bhabinkamtibmas Provinsi Riau mengikuti kegiatan literasi digital.
Pelatihan Bhabinkamtibmas Cakap Digital diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemenkominfo), Relawan TIK, serta Polda Riau dan jajarannya.
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kompetensi Bhabinkamtibmas Provinsi Riau di bidang teknologi digital.
Kegiatan untuk para Bhabinkamtibmas itu salah satu upaya Kemenkominfo mempercepat transformasi digital di lingkungan Polri menuju Indonesia #MakinCakapDigital.
Kapolda Riau Irjen Muhammad Iqbal dalam sambutannya mengimbau agar para Bhabinkamtibmas cerdas dan berkompetensi di bidang digital untuk melindungi serta mengayomi masyarakat di era industri 4.0.
Sementara itu, Direktur Pemberdayaan Informatika Kemenkominfo Bonifasius Wahyu Pudjianto menyampaikan materi tentang empat pilar literasi digital, yaitu kecakapan, keamanan, budaya, dan etika.
Dengan materi itu, para Bhabinkamtibmas Polda Riau dapat mengenal dan mengadopsi teknologi digital dalam menunjang tugas pokoknya membina masyarakat, mendeteksi dini berbagai kemungkinan ataupun suasana yang ada di masyarakat.
"Kemudian, melakukan mediasi agar tercipta kondisi yang kondusif di dalam masyarakat," ucap Bonifasius dalam keterangannya, Minggu (25/9).
Donny Budi Utoyo dari Kemenkominfo mengingatkan jangan sembarang klik situs dengan tawaran menarik. Data bisa dicuri, lho!
- 2 Pria yang Sebut Polisi Salah Tangkap Terima Rp 1 Juta untuk Jemput Kurir 13 Kg Sabu-Sabu
- Viral Warga Pamekasan Ngaku Jadi Korban Salah Tangkap, Polda Riau Beri Penjelasan Begini
- Polda Riau akan Tetapkan Tersangka Kasus SPPD Fiktif yang Rugikan Negara Ratusan Miliar
- Sindikat Pemalsuan KTP Terungkap, Orang Dalam Disdukcapil Terlibat
- Sahroni Puji Keberhasilan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Tingkatkan Hasil Panen Jagung
- Dedi Mulyadi Ungkap Kriteria Pelajar yang Dikirim ke Barak TNI