DPD RI Raih Penghargaan Utama di Ajang PRIA 2017

jpnn.com, DENPASAR - Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia mendapatkan penghargaan pemenang utama Public Relation Indonesia Award 2017 (PRIA 2017) kategori media relations subkategori Lembaga Tinggi Negara yang diselenggarakan oleh Majalah PR Indonesia.
Penyerahan penghargaan dilangsungkan di Denpasar, Bali, Jumat (24/3). Penghargaan diserahkan langsung oleh Founder dan CEO PR Indonesia Asmono Wikan dan diterima oleh Kepala Bagian Pemberitaan dan Media Visual DPD RI, Siswadi Tambunan.
Pusat Data dan Informasi DPD RI baru pertama mengikuti penghargaan yang telah dilangsungkan selama dua kali ini dan bisa langsung menyabet penghargaan utama.
"Kami sangat senang atas penghargaan ini karena apa yang sudah kami kerjakan diakui dan dihargai serta memacu kami agar berkarya lebih baik,” ucap Siswadi seperti siaran pers Humas DPD RI.
Penghargaan kategori media relation subkategori lembaga tinggi negara juga diikuti oleh Mahkamah Agung, Mahkamah Konstitusi, MPR RI dan BPK RI.
Dalam sambutannya, Asmono Wikan mengatakan pihaknya bekerja sama dengan iSentia, perusahaan media monitoring dan media intelijen terkemuka dalam memberikan penilaian pemberitaan media setiap sub kategori di tahun 2016 melalui sistem monitoring digital.
PR INDONESIA memantau volume pemberitaan positif untuk 666 kandidat dari berbagai korporasi, lembaga, perusahaan, dan pemerintah daerah di 24 koran nasional, 40 koran daerah, 110 majalah sepanjang periode 1 Januari 2016 – 31 Desember 2016. "Mereka yang masuk ranking sepuluh besar di tiap sektor dan lolos verifikasi akan menjadi pemenang kategori Media Relations,” ujarnya.
DPD RI menjadi pemenang utama media relation subkategori lembaga negara, karena mendapat pemberitaan terbanyak dan positif. PRIA 2017 merupakan apresiasi bagi para insan PR lintas sektor yang diberikan oleh PR Indonesia. Sebuah event tahunan yang digarap bersamaan dengan peringatan kelahiran PR Indonesia. Penilaian juga dilakukan oleh tokoh-tokoh PR yang berkompetisi dan memiliki integritas di bidang kehumasan.
PR Indonesia mengerahkan 13 juri untuk mengukur kinerja PR berdasarkan lima kategori antara lain Media Relations Awards, Media Internal, Program PR, Program CSR, dan Departemen PR.
Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia mendapatkan penghargaan pemenang utama Public Relation Indonesia Award 2017 (PRIA 2017) kategori media
- Anggota DPD RI Lia Istifhama: Penting Menganalisa Sikap Pemuda Terhadap Keberlangsungan Bangsa
- Sultan Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Olimpiade Remaja 2030
- Jamin Keselamatan Kerja Buruh, Senator Filep: Percepat Revisi UU SJSN & Ratifikasi Konvensi ILO 102/1952
- Laporan Reses, DPD RI Beberkan Isu Prioritas dan Krusial di Daerah
- Bertemu Wali Kota Kupang, Senator Abraham Paul Liyanto Jajaki Konsep Sister City
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia