DPRD Menilai Wacana Trem di Kota Bogor Terlalu Dipaksakan

DPRD Menilai Wacana Trem di Kota Bogor Terlalu Dipaksakan
Rapat kerja Komisi III dengan Dishub Kota Bogor dengan agenda pembahasan wacana pengadaan trem. Foto: dok. Humas

"Jadi, ini seperti kutu loncat, program yang satu belum selesai, sudah loncat lagi ke yang lain. Kami sangat menyayangkan hal tersebut,” ujar Bambang.

Bambang menegaskan, Komisi III DPRD Kota Bogor tidak menolak kehadiran trem. Hanya saja, sangat disayangkan jika program yang sudah disusun dan sudah berjalan tidak diselesaikan.

“Jadi intinya trem ini masih jauh api dari penggorengan. Buat apa fokus kesana, lebih baik selesaikan dulu program yang ada baru menyusun program yang baru,” tutupnya.

Menyambung pembahasan soal program kerja, Ketua Komisi III DPRD Kota Bogor, Zenal Abidin, menyoroti soal tidak terurusnya Terminal Bubulak.

Dia menyayangkan Pemkot Bogor tidak menindaklanjuti DED dan FS yang sudah disusun sejak 2021, untuk pengembangan Terminal Bubulak menjadi kawasan TOD.

"Ini kajian DED dan FS yang sudah ada seharusnya ditindaklanjuti, bukan malah loncat ke program yang belum pasti seperti trem. Kami sangat menyayangkan hal tersebut,” jelas Zenal.

Komisi III DPRD Kota Bogor memberikan saran kepada Dishub Kota Bogor agar menentukan program prioritas yang akan dijalankan pada 2024 ini.

“Jadi rekomendasi kami Dishub Kota Bogor cukup jalankan saja program yang sudah ada dan sudah berjalan selama ini," ungkap Zenal. (jlo/jpnn)

Komisi III DPRD Kota Bogor menggelar raker dengan Dishub membahas wacana trem. Simak selengkapnya


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News