Duaarrr! Tangki Minyak Modifikasi Meledak, Pratama Lenza Tewas Secara Tragis

Duaarrr! Tangki Minyak Modifikasi Meledak, Pratama Lenza Tewas Secara Tragis
Polisi melakukan olah TKP di bengkel las yang menyebabkan korban tewas terpental. Foto: Harian Muba

jpnn.com, MUSI BANYUASIN - Pratama Lenza, 35, warga Dusun IV, RT 01/006, Desa Berlian Makmur, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin mengalami nasib nahas, pada Jumat (28/10/2022) sore.

Pria yang sehari-hari bekerja sebagai tukang las itu tewas secara trfagis saat tangki minyak yang dilasnya meledak.

Peristiwa itu berawal saat korban sedang melakukan aktivitas seperti biasanya, melakukan pengelasan tangki minyak modifikasi.

Setelah hampir satu jam bekerja, tiba-tiba terjadi ledakan dari lokasi bengkel las korban. Ledakan itu diduga disebabkan sisa-sisa minyak yang terpercik api.

Ledakan tersebut menyebabkan korban terpental sekitar 10 meter dari posisi awal. Sementara tangki terpental ke arah berlawanan sekitar 5 meter.

Korban pun sempat dilarikan ke RSUD Sungai Lilin, tetapi sayangnya nyawa korban tidak terselamatkan.

Menurut Nazar, ketua RT mengungkapkan beberapa saat sebelum kejadian ia sempat mampir ke bengkel tempat kejadian.

"Beberapa saat sebelum kejadian saya sempat mampir untuk mengasah golok. Saat itu korban sedang mengelas tangki, setelah itu saya mengecek tukang yang sedang bekerja di belakang rumah belum sampai ke tujuan terdengar ledakan cukup besar," jelasnya.

Pratama Lenza, 35, warga Dusun IV, RT 01/006, Desa Berlian Makmur, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin mengalami nasib nahas, pada Jumat (28/10).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News