Ducati Indonesia Ajak Pengguna Setia Nobar MotoGP ke-1.000

Ducati Indonesia Ajak Pengguna Setia Nobar MotoGP ke-1.000
Ducati Indonesia mengajak pengguna setia nonton bareng (Nobar) MotoGP French 2023 yang berlangsung di Janto Building, Jakarta, Minggu (15/5). Foto: dok Ducati Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Ducati Indonesia mengajak pengguna setia nonton bareng (Nobar) MotoGP French 2023 yang berlangsung di Janto Building, Jakarta, Minggu (15/5).

Acara nobar itu berlangsung meriah karena bertempatan perayaan Grand Prix MotoGP ke-1000.

Selain itu, acara tersebut juga dihadiiri sejumlah nama populer seperti Afit Dwi Purwanto, Eddi Brokoli, Harald Arkan, dan Rifat Sungkar.

Chief Operating Officer (COO) Ducati Indonesia, Eja Donalsha mengungkapkan pihaknya sangat senang bisa mengadakan acara nonton bareng MotoGP French 2023 kali ini.

"Kami ingin mempersembahkan euforia tak terlupakan bagi komunitas penggemar Ducati Indonesia dalam merayakan Grand Prix MotoGP ke-1.000," ungkap dia dalam siaran persnya, Senin (15/5).

Sementara itu, Lucy Wiryono menyampaikan pesan antusiasnya atas diselenggarakannya acara nonton bareng ini.

"Terima kasih kepada semua yang telah bergabung dalam acara nonton bareng ini. Mari sama-sama kita merayakan semangat balap dan kecintaan pada dunia motor," kata Lucy.

Ducati Indonesia mempersembahkan acara nobar MotoGP French 2023 sebagai bentuk apresiasi kepada pengguna setia mereka dan berkomitmen untuk terus menghadirkan pengalaman yang mengesankan di masa mendatang. (ddy/jpnn)

Ducati Indonesia mengajak pengguna setia nonton bareng (Nobar) MotoGP French 2023 yang berlangsung di Janto Building, Jakarta, Minggu (15/5).


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News