Dukung Penetapan Sultan, Paripurna DPD Hujan Interupsi

Dukung Penetapan Sultan, Paripurna DPD Hujan Interupsi
Dukung Penetapan Sultan, Paripurna DPD Hujan Interupsi
JAKARTA - Sidang Paripurna DPD yang digelar Jumat (17/12), dipimpin langsung oleh ketuanya, Irman Gusman diwarnai hujan interupsi. Substansi dari interupsi yang disampaikan para senator, hanya satu soal, yakni dukung keistimewaan Yogyakarta dengan mekanisme penetapan Sri Sultan Hamengkubuwono sebagai gubernur.

Anggota DPD dari Kalimantan Timur (Kaltim), Bambang Susilo misalnya. Menurut dia, masyarakat Kaltim mendukung keputusan DPRD DIY yang mendesak pemerintah untuk melakukan mekanisme penetapan bagi gubernur dan wakil gubernur DIY.

“Saya, atas nama masyarakat Kalimantan Timur, mendukung keputusan DPRD DIY. DPD wajib memperjuangkan aspirasi masyarakat DIY itu sesuai dengan keberadaannya sebagai penyambung aspirasi daerah," tegas Bambang Susilo, dalam sidang paripurna DPD, di komplek Parlemen, Senayan Jakarta, Jumat (17/12).

Belum tuntas Bambang Susilo menyampaikan pernyataannya, anggota DPD dari Sulawesi Utara, Marhany Victor Poly Pua, memotongnya sembari menegaskan bahwa momentum dukungan bagi Yogyakarta ini harus direbut DPD dan dicarikan solusinya.

JAKARTA - Sidang Paripurna DPD yang digelar Jumat (17/12), dipimpin langsung oleh ketuanya, Irman Gusman diwarnai hujan interupsi. Substansi dari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News