e-Sports Masa Depan Olah Raga, Sosok Ini Dinilai Layak Jadi Menpora

e-Sports Masa Depan Olah Raga, Sosok Ini Dinilai Layak Jadi Menpora
Founder Onic Esports Rob Clinton Kardinal dinilai layak jadi Menpora pengganti Zainudin Amali. Foto: dok pribadi for JPNN

Rob Clinton (30 tahun) merupakan lulusan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia dan jurusan Ekonomi & Finansial di Universitas Adelaide, Australia.

Selain Onic, Rob juga memiliki berbagai pengalaman sukses dalam membangun bisnis serta memiliki semangat entrepreneurship dan aktif dalam berbagai kegiatan organisasi kepemudaan dan politik termasuk ketua Asosiasi Video Game Indonesia (AVGI), Rob Clinton juga merupakan politisi Golkar dan Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG).

“Rob Clinton merupakan pendiri Onic Esports Indonesia. Di bawah kepemimpinannya, Onic sukses meraih enam trofi juara. Beberapa di antaranya, Free Fire Indonesia Master 2020 Fall dan Free Fire Master League Season 4 Group B. Meskipun fokus di bidang e-sport, Rob Clinton juga memiliki hobi dan ketertarikan pada olahraga basket dan sepak bola,” tambah Yudistira Adipratama. (dil/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Pelaku e-Sports tanah air tak mau ketinggalan mengusulkan nama calon menpora pengganti Zainudin Amali


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News