e-Sports Masa Depan Olah Raga, Sosok Ini Dinilai Layak Jadi Menpora

e-Sports Masa Depan Olah Raga, Sosok Ini Dinilai Layak Jadi Menpora
Founder Onic Esports Rob Clinton Kardinal dinilai layak jadi Menpora pengganti Zainudin Amali. Foto: dok pribadi for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menyusul mundurnya Menteri Zainudin Amali yang baru saja terpilih sebagai wakil ketua Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), posisi Menteri Pemuda dan Olahraga berpotensi diisi orang baru.

Konon, Partai Golkar telah mengirim nama sejumlah tokoh muda untuk dipertimbangkan Istana sebagai pengganti Amali.

Meski begitu, pelaku e-Sports tanah air tak mau ketinggalan mengusulkan nama. 

“Sudah tidak bisa dipungkiri lagi esports di Indonesia merupakan salah satu masa depan perkembangan bagi industri pemuda dan olah raga. Tingginya popularitas serta banyaknya prestasi yang dihadirkan oleh tim-tim esports Indonesia merupakan indikasi positif terhadap talenta dan potensi yang dimiliki oleh Indonesia," kata Ketua Bidang Hukum dan Legalitas Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) Yudistira Adipratama.

"Demi menjamin tumbuh kembang industri yang baik dibutuhkan sosok yang memiliki pemahaman strategis terhadap industri ini. Salah satu sosok yang kami rasa cukup optimal untuk posisi ini adalah Founder Onic Esports Rob Clinton Kardinal,” tambah dia.

Menurut data Global Games Market Report 2021, Indonesia menempati posisi 17 pasar game terbesar dengan pertumbuhan yang sangat cepat.

Sementara, data dari Evos Esports menyebutkan bahwa dari total 274,5 juta gamers di Asia Tenggara, Indonesia berkontribusi sekitar 43% terhadap jumlah total tersebut.

Selain itu Indonesia juga menyumbang pendapatan terbesar senilai USD 2,08 miliar atau sekitar Rp 30 triliun.

Pelaku e-Sports tanah air tak mau ketinggalan mengusulkan nama calon menpora pengganti Zainudin Amali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News