Egy Maulana Vikri Pulih dari Cedera, tetapi Harus Jalani 1 Tes Lagi, Kenapa?

Egy Maulana Vikri Pulih dari Cedera, tetapi Harus Jalani 1 Tes Lagi, Kenapa?
Penyerang muda timnas Indonesia Egy Maulana Vikri. Foto: (PSSI)

jpnn.com, JAKARTA - Penggawa Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri dilaporkan sudah pulih dari cederanya.

Namun, dia belum 100 persen sembuh hingga surat resmi keterangan pulih total dikeluarkan oleh dokter yang menanganinya.

Direktur Medis PSSI Dokter Syarif Alwi menjelaskan, dalam tes terakhir yang dijalani awal pekan ini di Medical Center PSSI, Egy sudah tidak merasakan sakit dan nyeri setelah sebelumnya mengalami cedera posterior cruciate ligament (PCL).

"Egy sudah dites dan bisa dikatakan sembuh karena tidak merasakan nyeri lagi," katanya, Kamis (28/7/2022).

Pria yang karib disapa Papi itu menambahkan, perlu dilakukan tes terakhir dengan didampingi dokter yang merawatnya sehingga bisa mendapatkan surat resmi pernyataan sembuh.

"Ini untuk menegaskan bahwa Egy secara resmi sudah sembuh. Semua prosesnya ditanggung oleh PSSI karena dia cedera saat membela timnas," ungkapnya.

Rencananya, tes terakhir akan dilakukan akhir pekan ini di medical center PSSI. Setelah itu, baru surat pernyataan resmi sembuh total dari cedera akan dikeluarkan dokter.

"Satu tes lagi, tes terakhir yang resmi, baru surat pernyataan sembuh bisa dikeluarkan," tandas Syarif Alwi.

Egy Maulana Vikri sudah pulih dari cedera, tetapi harus menjalani 1 tes lagi. Kenapa kira-kira?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News