Eko Kuntadhi ke Pesantren Lirboyo untuk Minta Maaf, Ning Imaz Berkata Begini

Eko Kuntadhi ke Pesantren Lirboyo untuk Minta Maaf, Ning Imaz Berkata Begini
Kunjungan Eko Kuntadhi (kanan) ke Pesantren Lirboyo untuk meminta maaf atas cemoohannya terhadap Ning Imaz. (Foto: NU Online/Istimewa)

jpnn.com, KEDIRI - Ustazah Fatimatuz Zahra atau Ning Imaz telah memaafkan pegiat media sosial Eko Kuntadhi yang telah menghina ceramahnya melalui media sosial.

Ning Imaz memberi maaf saat Eko Kuntadhi datang langsung menyampaikan permohonan maafnya langsung kepada putri kiai Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri, Jatim pada Kamis (15/9).

"Seperti apa yang didawuhkan oleh paman saya, atas petunjuk masyayikh, ya, tentu secara personal saya memaafkan," kata Ning Imaz dikutip JPNN Jatim dari NU Online.

Istri Gus Rifqil Moeslim itu mengharapkan Eko Kuntadhi dapat memperbaiki diri dan menjadikan kejadian itu pelajaran.

"Lebih berhati-hati lagi dalam bersikap dan bertindak," ucap putri pengasuh Pesantren Lirboyo itu.

Ning Imaz menuturkan penghargaan tiap orang terhadap agama mungkin berbeda-beda.

Walaupun begitu, siapa pun harus menghargai keyakinan orang lain dan tidak boleh mengolok-oloknya.

Ning Imaz juga mengaku tidak kapok berdakwah meskipun mendapat perundungan, seperti dilakukan oleh Eko Kuntadhi dan sejumlah akun lain di media sosial.

Eko Kuntadhi yang dianggap menghina Ustazah Fatimatuz Zahra atau Ning Imaz telah meminta maaf saat datang ke Pesantren LIrboyo, Kediri pada Kamis (15/9).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News