Eksplorasi Scotch Whisky Premium yang Kaya Rasa Bersama Ewan Gunn

Eksplorasi Scotch Whisky Premium yang Kaya Rasa Bersama Ewan Gunn
Eksplorasi Scotch Whisky Premium yang Kaya Rasa Bersama Ewan Gunn. Foto: Diageo Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Rangkaian acara Blue Label Tasting Experience di Park Hyat Jakarta, menjadi istimewa dengan kehadiran Ewan Gunn, Senior Global Scotch Whisyky Ambassador Diageo.

Ewan Gunn adalah seorang ahli di bidangnya dan telah melakukan perjalanan panjang selama 24 tahun dalam industri Scotch whisky.

"Kami berharap acara ini akan menjadi momen istimewa dalam memperkenalkan budaya scotch whisyky di Indonesia, serta memungkinan kami mengembangkan segmen premiun dan super-deluxe kami," ujar Astrida Pohan, Whisky and Luxury Marketing Lead Diageo Indonesia, beberapa waktu lalu.

Selain memperkenalkan produk, Ewan Gunn sangat antusias dalam berbagi pengetahuan mengenai whisky, dengan harapan bisa membuat orang lain hingga penikmat whisky memahami dan mencintai minuman ini sebagaimana dirinya.

Ewan Gunn mengatakan Johnnie Walker Blue adalah wujud seni percampuran, di mana waktu dan keahlian dari Master Blender bertemu untuk menciptakan Scotch Whisky premium dengan tekstur yang istimewa dan kaya rasa.

"Konsistensinya yang halus membuat Blue Label berbeda dengan whisky lainnya. Makin lama Anda merasakan, makin banyak perubahan rasa yang tercipta, memberikan keseimbangan sempurna dalam setiap tegukannya," kata Ewan Gunn.

Johnnie Walker Blue Label merupakan penggabungan cita rasa terbaik dari four corners of Scotland, yang setiap tempat penyulingan adalah bagian hidup dari kekayaan budaya, sehingga setiap tegukan adalah petualangan rasa khas.

Four corners of Scotland terdiri dari Glenkinchie 12 Years Old dari Lowland memanjakan dengan rasa yang ringan dan sentuhan bunga. Cardhu 12 Years Old dikenal dengan rasa yang kaya, pedas, dan kacang, berasal dari Speyside.

Ewan Gunn berbagi pengetahuan mengenai Scotch Whisky premium dengan tekstur yang istimewa dan kaya rasa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News