Erupsi Gunung Semeru Bikin Harga Cabai di Solo Naik Jadi Sebegini, Alamak

Erupsi Gunung Semeru Bikin Harga Cabai di Solo Naik Jadi Sebegini, Alamak
Seorang pedagang cabai Pasar Legi Solo, Kati Budiman (50) sedang mengaduk Cabai Rawit Merah, Selasa (14/12) siang. Foto: Romensy Augustino/jpnn.com

Harga Cabai Merah Besar justru mengalami penurunan harga sebesar Rp. 5.000, dibanding enam hari lalu yang mencapai Rp 35.000.

Selaras dengan Kati, Lurah Pasar Legi Solo Nur Rahmadi menuturkan adanya erupsi Gunung Semeru berimbas pada kenaikan harga cabai.

Selain itu, masuknya musim penghujan juga berpengaruh pada pasokan cabai ke Pasar Legi.

“Produsen cabai sekitar Gunung Semeru banyak yang gagal panen,” ungkapnya Senin, (14/12) malam.

Mendekati Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru), Nur memprediksi akan terjadi kenaikan harga kebutuhan pokok, seperti, beras, gula dan minyak goreng, meski tidak signifikan.

“Kalau jadi penerapan PPKM Nataru kemungkinan harga bisa stabil. Kalau event perayaan diizinkan kemungkinan ada kenaikan tapi tidak signifikan,” tutur Nur.(mcr21/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Erupsi Gunung Semeru Jawa Timur berimbas pada naiknya harga cabai rawit merah di pasar tradisional Kota Surakarta.


Redaktur : Yessy
Reporter : Romensy Augustino

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News