Evaluasi Dana Bos Tunggu Hasil Penyelidikan KPK

Evaluasi Dana Bos Tunggu Hasil Penyelidikan KPK
Evaluasi Dana Bos Tunggu Hasil Penyelidikan KPK
JAKARTA — Direktur Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Mandikdasmen) Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas) , Suyanto, menyatakan bahwa pihaknya tengah menunggu hasil penyelidikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas kasus dugaan korupsi dana Bantuan Opetasional Sekolah (BOS). Suyatno menegaskan, kalaupun dikorupsi jelas itu bukan kerjaan orang di Kemendiknas.

“Kami tidak ingin menyangkal atau membenarkan dugaan tersebut. Kami hanya menunggu saja bagaimana hasil penyelidikan KPK tersebut,” ungkap Suyanto ketika dihubungi JPNN melalui telepon selularnya di Jakarta, Senin (4/10).

Suyanto mengaku tak habis pikir jika Kemdiknas diduga menyunat dana BOS sebelum dialokasikan ke daerah. “Kalau dibilang menyunat dana BOS, gimana nyunatnya? Wong pusat (Kemdiknas) tidak pernah pegang uang. Semua dana BOS itu ada di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan langsung ditransfer ke daerah. Jadi ga mampir ke Kemdiknas,” tandasnya.

Dengan adanya penyelidikan oleh KPK, apakah penyaluran dana BOS akan dievaluasi? Suyanto mengatakan, langkah-langkah yang dirasa perlu akan dilakukan jika hasil penyelidikan KPK sudah jelas. “Kalau sekarang melakukan evaluasi, nampaknya terlalu dini. Nanti, kita tunggu saja hasilnya dulu,” imbuhnya.

JAKARTA — Direktur Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Mandikdasmen) Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas) , Suyanto,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News