Ferdinand Sinaga Sering Diprotes Anak

Meskipun dengan cara itu, dia juga masih harus kerap meninggalkan keluarga, terutama saat melakoni partai away atau saat membela timnas.
“Saya termasuk orang yang enggak bisa jauh dari keluarga, Jadi, kemanapun saya main pasti bawa keluarga, seperti saat kemarin di Samarinda, atau di Padang dan Wamena juga,” ungkap Ferdinand.
“Kalau saya enggak ada jeda liburan, kangen keluarga sudah pasti. Tapi sekarang sudah canggih bisa telepon atau lewat medsos (media sosial), dan bagi saya wajib berkomunikasi sama keluarga,” timpalnya.
Namun, pemain berusia 25 tahun ini mengakui, kerap mendapatkan protes dari anak pertamanya, terutama saat dia menghadapi jadwal bermain yang cukup padat. Untuk itu, dia mempunyai kiat supaya anaknya tidak menjadi rewel.
Salah satunya dengan menawarkan buah tangan seusai berlaga. “Apalagi sama anak pertama yang suka komentar kalau berangkat terus. Ya, paling saya jelaskan dan ditawari oleh-oleh. Kalau istri sudah ngerti,” pungkasnya.(yan)
BANDUNG - Menyandang predikat sebagai pemain tersubur dalam skuad Persib Bandung, Ferdinand Sinaga dinilai sebagai bomber yang memiliki kecepatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Inter Milan ke Final Liga Champions, Kisah 15 Tahun Silam Kembali Ditulis?
- Komentar Hansi Flick Setelah Barcelona Ditumbangkan Inter di Semifinal Liga Champions
- Inter Milan vs Barcelona: Si Ular Kembali Hadirkan Trauma
- PSSI Akan Ikut Bidding Jadi Tuan Rumah Putaran Keempat Piala Dunia 2026
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan