Gawat! Selang 8 Jam, Seorang Tentara dan Warga Sipil Ditembak KKB

jpnn.com, PUNCAK - Kelompok kriminal bersenjata (KKB) melakukan penyerangan di wilayah Kabupaten Puncak, Papua, Sabtu (19/2).
Hanya selang 8 jam, seorang tentara dan warga sipil jadi korban penembakan dalam aksi brutal yang dilancarkan KKB.
Korban pertama adalah Praka Fermansyah, anggota Paskhas TNI AU itu tertembak saat KKB menyerang Bandara Aminggaru pada Sabtu pagi pukul 07.35 WIT.
Delapan jam kemudian, tepatnya saat sore hari, seorang warga sipil tertembak.
Korban bernama Glen Sumampow, karyawan PT MTT yang tertembak saat melintas di dekat tugu kampung Kago, Distrik Ilaga, Puncak.
"Penembakan terjadi sekitar pukul 15.30 WIT," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Kamal, Sabtu (19/2) malam.
Dari laporan yang diterima terungkap saat itu korban bersama temannya menggunakan truk PT MTT menuju Kampung Kago, Distrik Ilaga, Puncak.
Sesampainya di dekat tugu Kampung Kago, KKB menyerang truk PT MTT mengakibatkan korban Glen Sumampo terkena luka tembak pada rusuk kiri tembus rusuk kanan atas.
Seorang tentara dan warga sipil tertembak saat KKB melancarkan serangan di wilayah Kabupaten Puncak, Papua, Sabtu (19/2)
- Eks Sesmilpres Sebut KKB Sudah Menyerang Wibawa Negara
- Ikut Cari Iptu Tomi Marbun, Ketua Komnas HAM Papua Diberondong KKB
- Keberadaan Kasat Reskrim Iptu Tomi yang Hilang saat Memburu KKB pada 2024 Masih Misteri
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- 15 Jenazah Korban Pembantaian KKB Teridentifikasi, Ini Daftar Namanya
- Andreas: Kejahatan yang Dilakukan KKB tak Boleh Dibiarkan Terus Menerus Terjadi