General Motors Siap Luncurkan Hummer Bertenaga Listrik

General Motors Siap Luncurkan Hummer Bertenaga Listrik
Teaser Gambar Hummer Bertenaga Listrik. Foto: Carscoops

jpnn.com, JAKARTA - Produsen asal Amerika Serikat, General Motors (GM) akan segera memperkenalkan kendaraan paling kukuh yakni Hummer dengan tampilan baru. Mobil ini disebut-sebut akan hadir bukan dalam bentuk SUV, melainkan pikap bertenaga listrik.

Menariknya, GM mengklaim Hummer pikap itu dapat menghasilkan tenaga hingga 1000 hp dengan torsi 15.574 Nm. Dengan tenaga yang tersimpan kendaraan ini akan menjadi pikap pertama GM.

Tak hanya itu, model yang mempunyai nama GMC Hummer EV ini dapat melesat dari 0-96 km/jam hanya membutuhkan waktu sekitar tiga detik saja.

Dilansir Carscoops, Jumat (31/1), GM memastikan bahwa kendaraan ini akan diluncurkan pada 20 Mei 2020. Sebagai awalan GM pun merilis sebuah teaser gambar dan juga video Hummer EV tersebut.

Jika dilihat dari gambar dan video yang diunggah, dapat sedikit terlihat bahwa kendaraan pikap listrik ini memiliki grill enam slot yang rampung dan lampu LED.

Bagian bawah mobil sudah tersemar dengan bumper depan yang kokoh khas dari hummer dengan lambang GMC. Kemudian bagian atap mobil juga akan disematkan lampu.

"GMC membangun truk dan SUV premium berkemampuan dan GMC Hummer EV membawa ini ke ketinggian baru," ungkap Vice President of Global Buick and GMC Duncan Aldred.

Hummer EV rencananya akan dibangun di pabrik perakitan Detroit-Hamtramck dan diluncurkan pada musim gugur 2021.(mg9/jpnn)

Produsen asal Amerika Serikat, General Motors (GM) akan segera memperkenalkan kendaraan paling kukuh yakni Hummer dengan tampilan baru.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News