Gisel Ingin Lakukan Hal Ini jika Negatif Covid-19

Gisel Ingin Lakukan Hal Ini jika Negatif Covid-19
Gisella Anastasia usai menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (8/1). Foto: Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Gisella Anastasia alias Gisel akan menjalankan tes PCR pada Sabtu (23/1). Hal itu untuk mengetahui hasil terbaru setelah menjalani isolasi mandiri.

Mantan istri Gading Marten ini mengabarkan informasi tersebut melalui unggahan foto terbaru di akunnya di Instagram yang sudah terverifikasi.

"Hari sabtu ini mama Gisel PCR lagi semoga hasilnya tetap baik yah," tulis Gisel sebagai keterangan foto di Instagram.

Gisel mengatakan apabila hasil test PCR negatif, ia bakal langsung bermain dengan anaknya, Gempita Nora Marten.
 
"Kalau tuhan mengizinkan masih tetap negatif, baru deh berani main sama Gempi lagi. Buat kebaikan bersama," ungkap mantan istri Ganding Marten itu.

Meski begitu, Gisel mengatakan kalau sekarang kondisinya baik-baik saja. Bahkan, wanita berusia 30 tahun itu sempat melakukan test antigen sendiri.

"Tapi sekarang sekarang puji Tuhan sehat, tadi abis antigen sendiri di kamar jadi masih baik hasilnya," tutur Gisel.

"Berdpa dan berpengaharapan akan tetap baik. Bersyukur selalu diberi sukacoita dan damain sejahtera setiap hari," lanjutnya.

Wanita kelahiran Surabaya, Jawa Timur itu juga mengingatkan kepada semua orang agar menjaga kesehatan. Gisel juga berharap semua yang sedang berjuang melawan Covid-19 bisa cepat sembuh.

Gisel memiliki rencana khusus usai dirinya menjalani test PCR pada Sabtu (23/1).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News