GoJek dan Go-Pay Gandeng Pemprov Jabar

GoJek dan Go-Pay Gandeng Pemprov Jabar
GoJek dan Go-Pay bekerjasama dengan pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui penandatanganan nota kesepakatan strategis. Foto dok GoJek

jpnn.com, BANDUNG - GoJek dan Go-Pay bekerjasama dengan pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui penandatanganan nota kesepakatan strategis.

Kerja sama ini bertujuan untuk mendukung pembangunan Jawa Barat melalui penguatan potensi ekonomi digital. 

Dengan adanya penguatan potensi ekonomi digital, diharapkan bisa memperkuat para pelaku sektor informal dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) melalui inovasi teknologi dan menyertakan mereka dalam ekosistem GoJek dan Go-Pay.

Ketua Dekranasda Jawa Barat, Atalia Praratya menuturkan dirinya kerap mendapat masukan dari pelaku wirausaha, bahwa tantangan yang mereka hadapi tidak sekadar permasalahan permodalan dan sumber daya manusia. Namun juga akses terhadap pemasaran produk.

“Dari situ kami berpikir keras, mencari stakeholders yang mampu untuk memudahkan masyarakat memperkenalkan produknya. Ketika saya ngobrol dengan GOJEK, ini seperti gayung bersambut. Dari GoJek berkomitmen untuk membantu pemasaran produknya,” ujar Atalia.

Seperti diketahui, saat ini Atalia Praratya juga aktif sebagai Ketua Umum Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-cita (Sekoper Cinta). Melalui Sekoper Cinta, diharapkan perempuan yang putus sekolah bisa mendapat pelatihan.

“Saya senang GoJek mendukung ini. Kami sadar GoJek saat ini sudah hadir secara nasional. Saya percaya kerja sama ini bisa sangat kuat sehingga kami pun akan sangat terbantu. Bagaimana perempuan-perempuan ini bisa mandiri dengan cara mereka dibantu pemasarannya. Mudah-mudah ini bisa menjadi inspirasi untuk semua,” kata Atalia.

Di sisi lain Asisten Daerah 3 Provinsi Jawa Barat, Dudi Sudrajat Abdurachim menyatakan Jawa Barat sudah memulai sejak lama mencetak wirausaha baru. Di periode gubernur saat ini, fokusnya tak sekedar mencetak namun juga membuat wirausahawan bisa naik kelas.

Kerja sama ini bertujuan untuk mendukung pembangunan Jawa Barat melalui penguatan potensi ekonomi digital.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News