Gol Telat Irfan Jauhari Pastikan Persija Menang 2-1 atas Persik

Gol Telat Irfan Jauhari Pastikan Persija Menang 2-1 atas Persik
Para pemain Persija dalam sebuah laga di Liga 1 2021/22. Foto: Liga Indonesia Baru.

Tertinggal satu gol menjadikan tim ibu kota bangkit.

Mereka berusaha untuk mengejar ketertinggalan dan memberikan tekanan ke pertahanan tim berjuluk Macan Putih tersebut.

Hasilnya, pada menit ke-14, Makan Konate sukses memaksimalkan umpan dari free kick Syahrian Abimanyu.

Bola yang dikirimkan ke tiang jauh, bisa disundul dengan kencang oleh Konate dan menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Meskipun di sisa waktu babak pertama kedua tim saling serang, belum ada gol tercipta.

Sampai wasit meniup tanda berakhirnya babak pertama, skor sama kuat 1-1 masih bertahan.

Pada babak kedua, baik Persija maupun Persik sama-sama melakukan perubahan pemain dan mencoba memaksimalkan strategi lain untuk menembus pertahanan.

Namun, disiplin dan konsentrasi dari kedua penggawa tim, menjadikan skor sampai waktu normal 90 menit berjalan belum ada gol.

Persija harus memastikan kemenangan 2-1 atas Persik Kediri sampai masa injury time babak kedua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News