Golkar Cari Cagub yang Pintar, Nyindir nih?

Golkar Cari Cagub yang Pintar, Nyindir nih?
Pilkada. Foto: ilustrasi.dok.Jawa Pos

jpnn.com - JAKARTA - Partai Golkar di Jakarta belum memutuskan siapa nama yang akan diusung pada Pilgub dki 2017. Wakil Bendahara Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta HR Chotibi Achyar mengatakan, pihaknya masih terus menggodok nama-nama calon yang akan didukung. Sejumlah persyaratan pun harus dimiliki cagub-cawagub yang akan diusung partai berlambang pohon beringin itu. 

"Kalau secara pribadi, saya pengennya gubernur mendatang harus pintar, benar dan tidak asal gusur," kata politisi yang akrab disapa Haji Beceng itu kepada INDOPOS (Jawa Pos Group), kemarin.

Ia mengakui, di Jakarta banyak lahan milik negara maupun fasilitas publik lainnya yang telah berubah fungsi menjadi pemukiman liar. Kondisi tersebut tidak jarang yang dibiarkan selama puluhan tahun.

Hingga akhirnya Pemprov DKI Jakarta berupaya untuk merefungsi lahan-lahan tersebut sesuai peruntukkan. Sayangnya, penggusuran warga yang dilakukan Pemprov DKI Jakarta saat ini tidak memiliki perencanaan matang.

"Dampaknya, warga yang menjadi korban penggusuran hidupnya bertambah miskin. Makanya kita akan pilih gubernur yang bisa bikin sejahtera warga dan tidak asal gusur," tutur Haji Beceng.

Sebelumnya, Ketua DPP Partai Golkar Melki Laka Lena mengungkapkan, kini Partai Golkar masih mensurvei sejumlah nama yang mulai disebut bakal calon gubernur DKI Jakarta. 

"Golkar punya slogan ‘Suara Golkar Suara Rakyat’. Mengacu ke slogan itu, Golkar tentu akan mendengarkan suara rakyat. Nanti hasil survei akan menentukan siapa yang dikehendaki rakyat," pungkas dia. (wok)

 



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News