Golkar Merapat ke Jokowi

Golkar Merapat ke Jokowi
Golkar Merapat ke Jokowi
Bila Golkar sudah menentukan arah dukungan, PPP yang di putaran pertama juga menjagokan Alex-Nono belum mengambil keputusan. Ketua DPW PPP Jakarta Lulung Lunggana mengaku akan berkonsultasi dlu dengan DPP PPP untuk menentukan pasangan calon yang akan didukung di putaran kedua. "Saat ini kami masih melakukan evaluasi terhadap rendahnya raihan suara Alex-Nono sehingga gagal lolos ke putaran dua," terang Lulung.

Bila sejumlah partai tengah berancang-ancang mengalihkan dukungan, Partai Demokrat justru sibuk mencari kambing hitam kegagalan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli mengungguli pasangan Jokowi-Ahok di putaran pertama.

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Melani Meilena, menilai kekalahan Foke-Nara disebabkan tim sukses Foke-Nara gagal menyosialisasikan keberhasilan Foke ketika menjabat gubernur DKI. "Padahal pencapaian yang dilakukan Foke saat menjadi Gubernur DKI sangat banyak, namun tidak disosialisasikan dengan baik," katanya.

Melani juga menilai lembaga konsultan politik yang disewa Foke gagal menyajikan fakta bahwa orang yang berasal dari etnis Jawa di Jakarta jumlahnya lebih banyak dibandingkan etnis Betawi. Karena itu, kampanye Foke jarang membidik pendekatan etnis Jawa dibandingkan etnis Betawi.

JAKARTA - Kekalahan pasangan Alex Noerdin - Nono Sampono berdasarkan hasil Quick Count Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta menjadi pukulan telak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News