Gubernur Minta UN SMP Ditunda

Gubernur Minta UN SMP Ditunda
Gubernur Minta UN SMP Ditunda
"Idealnya kalau ternyata soal tidak siap maka kita ingin tunda saja. Nanti kita minta Dinas Pendidikan berkonsultasi dan bermusyawarah. Jika naskah belum selesai lebih bagus ditunda semuanya supaya tidak terulang kejadian seperti UN SMA," ujar Gubsu di rumah pribadi di Komplek Seroja.

Keterlambatan naskah soal dari Jakarta menurut Gatot merupakan permasalahan utama yang menyebabkan banyaknya siswa gagal mengikuti UN secara serentak tahun ini.

Potensi keterlambatan naskah soal UN SMP diprediksi Gatot masih bisa terjadi. Kondisi ini bakal makin buruk jika naskah soal tiba dalam waktu mepet, mengingat Koordinator Pelaksana juga harus mendistribusikan soal-soal ke seluruh SMP di Sumatera Utara yang secara geografis sangat luas.

"Luas Provinsi Sumut ini dengan letak geografis kabupatan /kota yang berjauhan membutuhkan waktu tempuh cukup lama. Sementara jadwal tiba naskah dan lembar jawaban komputer (LJK) yang tidak tepat waktu jelas berpotensi menimbulkan permasalahan di Sumut," kata Gubsu menjelaskan.

MEDAN - Gubernur Sumatera Utara H Gatot Pujo Nugroho ST meminta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menunda pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News