Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar Berpamitan, Lalu Minta Maaf

Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar Berpamitan, Lalu Minta Maaf
Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar. ANTARA/M. Faisal Hanapi

jpnn.com, MAMUJU - Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Ali Baal Masdar berpamitan kepada warga menjelang berakhirnya masa jabatannya sebagai kepala daerah beberapa hari mendatang.

"Saya pamit karena masa jabatan saya sebagai Gubernur akan berakhir pada 12 Mei 2022," kata Gubernur Sulbar di Mamuju, Kamis (5/5).

Momentum Idulfitri itu juga dimanfaatkan Ali Baal Masdar meminta maaf kepada masyarakat, baik sebagai pribadi dan selaku Gubernur Sulbar apabila ada kesalahan selama memimpin.

"Terima kasih untuk semua pihak khususnya masyarakat Sulbar yang selalu mendukung semua program dan kebijakan pemerintah selama ini," lanjut Ali Baal.

Pria yang dilantik sebagai Gubernur Sulbar pada 12 Mei 2017 itu mengaku selalu ingin memberikan yang terbaik bagi kesejahteraan masyarakat provinsi itu.

"Namun, kami meminta maaf atas segala kekurangan," ucapnya.

Ali Baal mengatakan masih banyak pembangunan yang belum berhasil dijalankan selama kepemimpinannya yang harus diperbaiki di masa mendatang.

Walakin, Pemprov Sulbar sudah berupaya menjalankan amanat sesuai rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) 2017-2022.

Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar berpamitan kepada masyarakat dan meminta maaf apabila ada kesalahan selama memimpin provinsi itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News