Guru Lulus PG Tidak Dapat Formasi PPPK 2022 Berdemonstrasi, 5 Tuntutannya Sangat Jelas

jpnn.com - JAKARTA -- Ratusan guru lulus PG yang tidak mendapatkan formasi PPPK 2022 kembali turun ke jalan pada Senin (7/11).
Lokasi yang mereka tuju pertama adalah gedung DPR RI.
Selanjutnya, Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Mereka menuntut hak-haknya yang tereleminasi karena tidak maksimalnya formasi PPPK yang diajukan pemerintah daerah.
Ketua forum Guru Lulus Passing Grade Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (GLPGPPPK) DKI Jakarta Herlina mengatakan mereka hanya menuntut janji pemerintah untuk diprioritaskan diangkat menjadi aparatur sipil negara (ASN) tahun ini.
Namun, mekanisme pengangkatan PPPK 2022 justru mematikan langkah mereka menjadi ASN.
"Kami minta pertanggungjawaban pemerintah, mengapa guru lulus PG malah kalah dengan peserta yang belum pernah ikut tes maupun tidak lulus PG 2021," kata Herlina kepada JPNN.com, Senin (7/11).
Herlina memang mendapatkan formasi PPPK 2022.
Guru lulus PG tidak dapat formasi PPPK 2022 melakukan aksi turun ke jalan. Tuntutannya jelas.
- Muhajir Sebut Gaji-Tunjangan CPNS & PPPK 2024 Sudah Disiapkan di APBD 2025
- 5 Berita Terpopuler: CPNS & PPPK Semringah, Bagaimana Nasib Honorer Gagal Seleksi Paruh Waktu, Kapan Jadwal Ulang?
- Menteri Mu'ti Terima Rekomendasi Konsolidasi Nasional Dikdasmen, Ada soal Guru & SPMB
- KemenPAN-RB & Kemenkeu Ungkap Keberpihakan kepada Guru serta Tendik
- 205 CPNS Terima SK, Bupati Kotim: Jangan Coba-Coba Minta Mutasi
- FIFGroup Nobatkan Guru Penggerak Literasi Keuangan sebagai Duta Menyala