Gus Falah Apresiasi Pembubaran Pengajian Khilafah di Pasuruan

jpnn.com, JAKARTA - Sekum Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Nasyirul Falah Amru (Gus Falah) mengapresiasi warga yang membubarkan pengajian bertema Khilafah di Desa Sumbersuko, Purwosari, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, baru-baru ini.
Dalam kegiatan 'pengajian' itu, terpampang banner 'Khilafah Mengakhiri Hegemoni Dolar dengan Dinar dan Dirham'.
Gus Falah menegaskan, propaganda paham khilafah yang berhasrat menghancurkan negara-bangsa seperti Indonesia yang berdasar Pancasila, tidak boleh diberikan ruang.
"Pengajian itu hanya 'kedok' saja, padahal sebenarnya mereka mempropagandakan paham khilafah yang anti Pancasila dan anti kebangsaan," ungkap Gus Falah dalam keterangan tertulisnya, Kamis (22/6).
"Maka warga Desa Sumbersuko, Pasuruan patut kita apresiasi, mereka bergerak karena meyakini bahwa mencintai negara adalah bagian dari iman," tambah Ketua Tanfidziyah PBNU itu.
Gus Falah melanjutkan bahwa propaganda paham anti-Pancasila seperti khilafah tak boleh diberikan peluang dengan alasan demokrasi atau kebebasan berpendapat.
Dia menegaskan, demokrasi yang diterapkan di Indonesia harus selaras dengan Pancasila. Bukan demokrasi liberal yang memberi ruang bagi gerakan yang mengancam negara atau Pancasila.
“Tidak boleh organisasi atau individu diberikan ruang mengancam negara maupun Pancasila dengan alasan demokrasi atau kebebasan. Sebab bila mereka menjamur apalagi berkuasa, bukan hanya Pancasila yang terancam, tapi juga demokrasi dan kebebasan itu sendiri karena sistem Khilafah itu totaliter,” tegas Gus Falah.
Gus Falah melanjutkan bahwa propaganda paham anti-Pancasila seperti khilafah tak boleh diberikan peluang dengan alasan demokrasi atau kebebasan berpendapat
- Tim Hukum Hasto Bawa Bukti Dugaan Pelanggaran Penyidik KPK ke Dewas
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Politikus PDIP Apresiasi Ide Dedi Mulyadi Kirim Siswa Bermasalah ke Barak
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia
- Rayakan 70th KAA, Usman Hamid And The Blackstones Bawakan Album Baru Kritik Sosial
- Megawati Usulkan KAA Jilid II Bahas Kondisi Global dan Kemerdekaan Palestina